Bidang Kemetrologian • May 2023
Pinrang, (06/04/2023)
Unit Metrologi Legal (UML) Bidang Kemetrologian Disperindag ESDM Kabupaten Pinrang kembali melaksanakan pelayanan tera dan tera ulang pada alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya (UTTP) jenis pompa ukur BBM (PUBBM). Pelayanan kali ini merupakan pelayanan tera perdana pada PUBBM milik SPBU 74.912.15 Paleteang yang merupakan SPBU baru dan berlokasi di Jalan Poros Pinrang - Enrekang, Kelurahan Temmassarangnge, Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabid. Kemetrologian, Arhan Razak, S.IP yang mengikut sertakan Tim Penera UML Kabupaten Pinrang.
Pelaksanaan tera perdana ini berlangsung selama 2 hari yaitu tanggal 5-6 April 2023 sebanyak 12 (dua belas) buah nozzle dari 3 (tiga) buah dispenser yang dilakukan peneraan. "pembukaan perdana ini nantinya sebagai target sebelum arus mudik lebaran", ungkap Amin selaku teknisi.
Dari hasil pengujian yang dilakukan oleh Tim Penera, 12 (dua belas) buah nozzle PUBBM dinyatakan SAH dan memiliki tanda TERA SAH yang berlaku. "SPBU ini sudah layak untuk dioperasionalkan karena telah melalui pengujian tera dari tim penera". kata Arhan Razak, S.IP selaku Kabid Kemeterologian.