Admin • May 2022
Pinrang,
Bidang Kemetrologian, Dinas Perindustrian Perdagangan, Energi & ESDM Kabupaten Pinrang. Melaksanakan
Pelayanan Sidang Tera dan Tera Ulang di Pasar Rakyat lanrisang (Kec. Lanrisang
Kab. Pinrang Sulsel.), Kamis, 19 Mei 2022.
Pelayanan
Peneraan dipimpin
Lansung oleh Kepala
Bidang Kemetrologian (ARHAN RAZAK, S.IP) didampingi Kepala UPTD
Wil. II (A.PAIGULLAH, SH) serta Kepala Pasar Lanrisang (WAHYU) dengan PENERA
(RUSMIATI RAFID.ST.& SYAMSUDDIN. ST),lanjut TIM Bidang Kemetrologian Kabupaten Pinrang.
Pelayanan
Berlangsung
dilaksanakan bertepatan dengan hari Pasar, sebagai sasaran utama pelayanan
yaitu, Penjual yang ada di pasar lanrisang. Dengan Jumlah Penjual 25 orang,
jenis Alat UTTP (Ukur Takar Timbang & Perlengkapannya) Takaran (liter) 19,
timbangan pegas 21 yang Lolos dalam Peneraan atau bertanda TERA SAH Tahun 2022,
namun di bebera Jenis UTTP yang tidak lolos atau di arahkan untuk melakukan
Perbaikan Timbangan (9 UTTP).